Teruntuk Diponegoro Muda, 7 Hal Ini Perlu Kamu Tahu tentang Universitas Diponegoro Semarang

23.33 Anis Dianissa 5 Comments



Memasuki area kampus Undip Tembalang
Tak terasa masa perkuliahan semester baru akan segera dimulai. Kamu yang sudah diterima menjadi mahasiswa baru di Universitas Diponegoro – biasa disebut “Diponegoro Muda” – tentunya harus mempersiapkan diri. Mulai dari mencari kos-kosan, mengenal lingkungan sekitar kampus seperti dimana tempat makan, toko alat tulis, tempat fotocopy, dan lainnya. Kamu juga harus mempersiapkan diri untuk masa orientasi kampus. Namun yang tak kalah penting adalah kamu harus mengenal perguruan tinggi tempat kamu belajar. Sebagai mahasiswa baru, paling nggak kamu harus tahu dong seperti apa sih kampus yang akan sering kamu datangi ini. Karena itulah, saya mau sedikit sharing apa yang saya ketahui tentang Universitas Diponegoro, kampus yang juga menjadi tempat saya belajar selama 4 tahun terakhir ini. Let’s check it out!

1. Undip Tembalang dan Undip Pleburan


Universitas Diponegoro membuka perkuliahan untuk D3, S1, S2, dan bahkan S3. Gedung perkuliahan untuk S1 dan sebagian D3 adalah di Kampus Undip Tembalang yang berada di Kelurahan Tembalang, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang. Kampus Undip Tembalang juga biasa disebut “Undip atas” karena letaknya berada di Kota Semarang “atas”. Julukan tersebut digunakan oleh masyarakat Kota Semarang karena posisi geografisnya yang memang lebih tinggi daripada wilayah lainnya. Sementara perkuliahan S2, S3, dan sebagian lagi jurusan D3 dilakukan di kampus Undip Pleburan di wilayah “Semarang bawah”. Undip Pleburan atau Undip “bawah” berada di Jl. Imam Bardjo, Pleburan, Kota Semarang, dekat dengan pusat kota.

2. Akreditasi dan Peringkat Universitas


Sejak tahun 2013, Universitas Diponegoro sudah terakreditasi A berdasarkan SK No.125/SK/BAN-PT/Ak-SURV/PT/V/2013 yang dikeluarkan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Per Januari 2017, Undip berada di peringkat 6 se-Indonesia menurut QS World University Ranking dan peringkat 7 se-Indonesia menurut QS Asian University Ranking. 4ICU Web/Domain menempatkan Undip sebagai kampus terbaik ke-4 di Indonesia setelah UI, UGM, dan ITB. Undip juga dinobatkan sebagai kampus terbaik ke-3 di Indonesia dan menempati peringkat 45 di Dunia menurut World Greenmetrics Ranking. Webometrics for Repository menempatkan Undip pada peringkat ke-2 di Indonesia dan ke-186 di Dunia. Perbedaan peringkat dari berbagai lembaga survei merupakan hal yang wajar  karena kriteria penilaiannya juga berbeda. Selengkapnya tentang ranking Undip dapat dilihat disini

3. 11 Fakultas, 11 Warna Bendera, 11 Warna Seragam Olahraga

Bendera setiap fakultas berbeda warna
Undip terdiri dari 11 Fakultas dengan warna panji (bendera) yang berbeda. Berikut nama-nama fakultas di Undip beserta warna benderanya :

  1. Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB) : Kuning
  2. Fakultas Hukum (FH) : Merah
  3. Fakultas Ilmu Budaya (FIB) : Putih
  4. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) : Orange
  5. Fakultas Kedokteran (FK) : Hijau Tua
  6. Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) : Ungu
  7. Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) : Biru Laut
  8. Fakultas Peternakan dan Pertanian (FPP): Cokelat
  9. Fakultas Sains dan Matematika (FSM) : Biru Muda
  10. Fakultas Teknik (FT) : Biru Dongker
  11. Fakultas Psikologi (FPsi) : Merah Muda
Uniknya adalah warna celana training seragam olahraga akan disamakan dengan warna bendera fakultas. Misalnya nih, kalau kamu kuliah jurusan hukum, warna training olahraga kamu adalah merah. Kalau kamu kuliah di jurusan kesehatan masyarakat maka warna training olahragamu adalah ungu. Tapi tenang aja, warna baju olahraganya diseragamkan kok untuk semua fakultas, sama-sama putih dengan kerah biru tua dan logo Undip di saku kiri. Yang menarik adalah, kalau kamu makhluk berjenis kelamin cowok dan kuliah di Fakultas Psikologi jadinya harus pake training warna merah muda, percaya deh, di hari pertama kalian kuliah olahraga, kalian harus pasang muka tembok, karena semua anak fakultas lain yang punya jam olahraga yang sama akan menatap kalian dengan ekspresi antara nggak tega dan pengen ketawa :D

4. Tempat Wajib yang Didatangi Mahasiswa Baru : Auditorium Prof. Soedarto, Masjid Kampus, dan Stadion Undip Tembalang

Stadion Undip Tembalang
Tempat pertama kali kamu menginjakkan kaki secara resmi di Undip adalah Auditorium Prof. Soedarto dan Stadion Undip Tembalang yang biasanya dijadikan tempat verifikasi mahasiswa baru. Ketika tugas-tugas masa orientasi, terutama tugas kelompok berdatangan dan kos teman-teman kelompokmu nggak punya ruang yang cukup besar untuk kalian semua, area belajar di masjid kampus (maskam) Undip pasti jadi pilihan utama. Terus, di awal semester biasanya ada mata kuliah olahraga bagi para mahasiswa baru. Nah, mata kuliah ini dilaksanakan di Stadion Undip Tembalang. Jangan lupa pakai seragam olahraga dengan training warna fakultasnya ya! ^^

5. Siapa itu Pangeran Diponegoro? Kamu Wajib Tahu!


Kalau kamu memutuskan untuk berkuliah di Universitas Diponegoro dan masuk kuliah sebagai Diponegoro Muda, nggak mungkin kan kalau kamu nggak tahu tentang Pangeran Diponegoro? Karena itulah, ketika masa orientasi mulai dilangsungkan, materi wajib yang akan disampaikan oleh narasumber di kelasmu adalah tentang sejarah Pangeran Diponegoro. Mulai dari kehidupannya sejak kecil, masa-masa perjuangannya untuk kemerdekaan Indonesia dan menjadi pahlawan nasional hingga nilai-nilai dan semangatnya yang bisa kamu tiru. Bahkan ada game yang dinamakan “Save Diponegoro” dan biasanya dimainkan oleh seluruh mahasiswa baru pada saat orientasi di fakultasnya masing-masing. Tujuan permainan ini sebenarnya adalah untuk membangun nilai-nilai dan semangat perjuangan Pangeran Diponegoro serta membentuk kerjasama tim dan rasa saling melindungi.

Patung Pangeran Diponegoro di Halaman Gedung Widya Puraya

Karena Pangeran Diponegoro adalah ikon Undip, maka jangan heran ketika memasuki area kampus Undip Tembalang, kamu akan disambut oleh Patung Pangeran Diponegoro yang sedang menunggangi kuda. Patung serupa juga dapat dilihat di halaman gedung Widya Puraya yang menjadi titik tengah kampus Undip Tembalang. Masyarakat sekitar lebih familiar menyebutnya ‘Patung Kuda’. Tapi kamu sebagai Diponegoro Muda, jangan ikut-ikutan salah menyebutkannya ya! :)

6. Mengujungi UKM Expo is a must!


Hingga tahun 2016, terdapat 41 UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) – kalau di SMA biasa disebut kegiatan ekstrakurikuler – di lingkungan Undip. Buat kamu yang hobi olahraga, kamu bisa ikut UKM Bola Voli, Bulutangkis, Tenis Meja, Kempo, Karate Inkado, hingga UKM Menembak dan Unit Kegiatan Selam (UKSA 387). Ada juga UKM Peduli NAPZA dan UKM Peduli Sosial buat kamu yang tertarik mengembangkan diri di bidang sosial dan senang berbagi dengan sesama. Selain itu ada PRISMA buat kamu yang suka dengan fotografi, Resimen Mahasiswa (Menwa), KSR (PMR-nya anak kuliahan), WAPEALA buat para pecinta alam, lembaga pers mahasiswa MANUNGGAL, dan masih banyak lagi. Kamu bisa tahu banyak tentang UKM-UKM ini lewat UKM Expo yang diadakan setiap tahun di Student Center Undip. FYI, Student Center (SC) adalah gedung yang berisi ruang sekretariat berbagai UKM di Undip. Selama pelaksanaan UKM Expo, kamu bisa tanya-tanya tentang UKM incaranmu, kenalan dengan senior-senior, dan melihat sendiri ruang sekretariat UKM tersebut.

7. Masih Kepo dengan Undip? Pantengin Radio Undip Pro Alma!


Undip punya radio sendiri yang berlokasi di gedung ICT Center, namanya Radio Pro Alma. Selain acara musik dan acara-acara ala radio lainnya, mereka juga sering membahas tentang isu-isu di kampus Undip. Mereka juga kadang membahas topik tertentu dengan narasumber mahasiswa Undip dari jurusan yang terkait dengan topik tersebut. Misalnya nih, membahas penyakit demam berdarah dan pencegahannya dengan narasumber mahasiswa Peminatan Epidemiologi dan Penyakit Tropik Fakultas Kesehatan Masyarakat. Oh ya, penyiar radio Pro Alma biasanya juga merupakan mahasiswa Undip lho. Jadi, stay tune aja di 97,7 FM!

Selain Radio Pro Alma, kamu juga bisa baca-baca informasi terkini tentang kampus Undip lewat website lembaga pers di Undip seperti manunggal.undip.ac.id atau kampusundip.com. Bagi mahasiswa baru, kamu bisa follow akun twitter @ODM_UNDIP supaya update tentang informasi seputar kegiatan Orientasi Diponegoro Muda yang akan kalian lalui.


***

5 komentar:

  1. Makasih, infonya, Mahasiswa FKM ya kak, saya pernah bantuin Penelitian dosen di FKM Bu Lintang Sama Bu Praba, di labnya sama Pak Sujud,

    BalasHapus
  2. Wah, berarti senior Undip dong ya kak. Hehe..
    Salam kenal!

    BalasHapus
  3. Informasinya bagus nih
    Kunjungi ittelkom-sby.ac.id

    BalasHapus